Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih

Salah satu tempat yang memiliki nilai histori yang cukup mendalam bagi keberadaan nya kota cianjur adalah sebuah tempat Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih yang terletak tepat di tengah kota Cianjur,meski keadaan nya saat ini sudah mulai terlupakan ,namun tidak ada salahnya apabila kita mengetahui dan mengungkap sedikit informasi tentang sejarah dan juga cerita tentang asal usul pangguyangan badak putih ini.

Riwayat kota cianjur memang tidak bisa di pisahkan dari sebuah tempat yang bernama pangguyangan badak putih ini,yang berate dalam bahasa Indonesia yaitu tempat pemandian badak putih,Konon penaman nama ini lahir pada jaman dahulu kala yang memang pada masa penjajahan beberapa tempat dan kawasan di kuasai dan di akuisisi sebagai tempat ke kuasaan mereka.

Baca Juga :

Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih
Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih

Seperti lahirnya nama tempat mata air yang di sebut pangguyangan badak putih ini,karena pada jaman dahulu kala,saat colonial menguasai wilayah cianjur,terdapat sebuah mata air yang letak nya di bawah sebuah pohon beringin yang rindang dan besar mengalir mata air yang jernih dan di jadikan sebuah tempat sumber mata air untuk berbagai kegiatan pada saat itu.


Situs yang terletak di jalan Siti Jenab di pojok depan kantor Pegadaian Cianjur ini,menjadi sebuah tempat berbagai kegiatan yang di lakukan colonial belanda baik untuk kebutuhan memasak ,dapur,sumber air dan lain nya,kadar air yang sangat jernih dan selalu terjaga meskipun pada masa saat kemarau tiba.

Baca Juga :

Mata air yang menyerupai sebuah sumur kini memang sudah tidak seperti dahulu yang keberadaan nya cenderung sebagai saksi bisu akan sejarah dan asal – usul kota cianjur,kini hanya hamparan keramik dan lapisan beton di bawah pohon beringin yang masih berdiri kokoh diantara pohon – pohon yang mengapit lain nya seperti pohon nangka dan pohon lain nya.

Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih
Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih

Asal mula Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih ?
Penamaan Nama pangguyangan badak Putih ini bermula adalah ,hanya sebagai sindiran masyarakat local setempat yang kala itu hanya orang – orang colonial belanda saja yang cenderung menikmati dari sumber mata air yang berada di wilayah mereka,akhirnya timbulah sindiran satir yang merupakan penyebutan pemandian Badak Putih atau pangguyangan badak putih yang berarti bahwa itu hanya tempat – tempat pemandian orang kulit putih saja yang menikmatinya.


Sedangkan masyarakat setempat tidak menikmati nya,Mungkin ada beberapa versi awal mulanya atau sejarah tentang pangguyangan badak putih ini sebelum nya,dan mungkin kita akan mengulas dan meneliti lagi dari berbagai versi dan sejarah nya,namun setidak nya semoga dengan artikel ini yaitu Wisata Cianjur Situs Pangguyangan Badak Putih ini bisa bermanfaat dan menjadi corong informasi tentang berbagai tempat yang memiliki sejarah tentang cianjur
 



Kay Xaveriuz

I AM JUST A CONTENT WRITER AND BLOGGER WHO LIKES TO SHARE THROUGH USEFUL WRITINGS

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak